Image Slider

PENTINGNYA HAIR TONIC SETELAH KERAMAS - NATUR ALOE VERA EXTRACT HAIR TONIC

| On
Agustus 29, 2017
Siapa sih yang nggak mau rambut indah seperti ke salon setiap hari? Lembut, mudah diatur, berkilau dan kuat dari akar? 

Kunci dari rambut indah itu adalah perawatan secara rutin. Banyak dari kita yang sering melupakan Hair Tonic. Padahal, hair tonic memiliki peranan penting dalam menjaga kualitas rambut kita. 

Apa sih Hair Tonic itu?
Hair Tonic adalah vitamin rambut yang mengandung ekstrak tertentu.


Manfaat Hair Tonic :

1. Menyuburkan rambut
2. Mengatasi rambut yang rontok
3. Memanjangkan rambut
4. Menyehatkan rambut
5. Membersihkan kulit dan kepala


Kali ini aku akan mengulas mengenai NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic. Sebelumnya aku menggunakan rangkaian NATUR dengan Ginseng Extract untuk memperkuat rambut dari akar. 

Sekarang aku ingin melebatkan rambut aku sehingga aku beralih menggunakan NATUR dengan Aloe Vera Extract yang kita ketahui sangat membantu dalam pertumbuhan rambut.


Bagian yang paling aku suka dari NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic ini, kemasannya tidak mudah tumpah. Aman banget waktu dibawa travelling. 



Wanginya alami sekali dan berwarna coklat. NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic ini langsung menyerap ke kulit kepala dan tidak meninggalkan kesan lengket di rambut. 


Setelah menggunakan NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic secara rutin, banyak sekali rambut-rambut kecil tumbuh. Rambut juga jadi berkilau dan lembut. 


Aku sangat merekomendasikan NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic ini buat teman-teman yang ingin memanjangkan rambut dan menyuburkan rambut. Cukup gunakan NATUR Aloe Vera Extract Hair Tonic ini setelah keramas dengan cara menuangkan langsung ke kulit kepala / ke tangan terlebih dahulu. 

Rambut subur dan kuat dari akar dalam 14 hari. 

Oh BTW! Kalian bisa melihat hair do aku kali ini! Siapa tau bisa jadi inspirasi kalian! Oke juga nih buat ke acara spesial! :)


More Info:

Nonton Drama Korea Melalui Aplikasi VIU Indonesia

| On
Agustus 24, 2017
Siapa disini yang suka banget nonton drama Korea? Aku juga! Nonton melalui website abal-abal bikin banyak virus masuk ke laptop. 

Nah! Aku mau rekomendasi ke temen-temen sekalian buat nonton drama melalui aplikasi VIU.
(Kalian dapat mengakses VIU melalui laptop atau HP) 

Di aplikasi VIU ini ada ribuan drama Asia dari Korea, Jepang, India, Thailand, Indonesia dan juga HongKong. 


APA SIH KEUNGGULAN NONTON DI VIU?
Karena aku nggak mau ketinggalan drama Korea, di VIU ini aku bisa menonton serial yang tayang di hari yang sama pada negara asal dan udah ada subtitle English & Indonesia-nya. (24 jam setelah ditayangkan).
Film-nya juga bisa di download untuk dapat ditonton kemudian. 



Nah, saat ini VIU telah meluncurkan original series berjudul "SWITCH" yang diperankan oleh Morgan Oey, Karina Salim, dan Tatyana Akman. Disutradarai oleh Nia Dinata pada Senin, 14 Agustus 2017.    


Menurutku, pembawaan ceritanya mudah dimengerti dan seru untuk ditonton! 


Download VIU sekarang! (Available on Appstore & Google Playstore)

OH YA! Kamu bisa mendapatkan akses PREMIUM VIU GRATIS 3 bulan (bebas iklan)!

Dengan cara:
1. Follow akun sosial media @viuindonesia
2. Mention akun twitter @viu_id dengan hashtag #elinivana #yourwaytoviu

Jangan sampai ketinggalan ya! :)

More Info:

8 Foundation Sesuai Warna Kulit Wanita Indonesia - L’Oreal Paris True Match #MyTrueMatchID

| On
Agustus 22, 2017
Memilih foundation sesuai warna kulit tidak semudah memilih warna lipstik. Setuju? Kita harus mengetahui tekstur foundation tersebut, warna nyatanya dan hasil akhir-nya. Selain itu, pastinya kita menginginkan hasil yang flawless namun ringan saat digunakan. 

Beruntung! Kini L’Oreal memberikan solusi untuk wanita Indonesia dengan menghadirkan 8 pilihan warna L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation.


L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation ini memiliki teknologi micro-matching yang membuat warna foundation menyatu dan memberikan hasil natural pada warna kulit. 


Aku suka banget sama foundation yang memiliki kemasan dari kaca karena aku dapat melihat langsung warnanya, kemudian memiliki “pump” sehingga pemakaian lebih higenis.


Nah, harganya sendiri sekitar 169rb-198rb (tergantung promo) — Kalian bisa beli melalui BliBli.com | L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation karena lagi ada diskon :)


Berikut adalah shade L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation. Dalam memilih foundation, aku menyarankan untuk memilih sesuai dengan warna leher kamu untuk hasil yang lebih menyatu. 

Teksturnya sangat ringan di wajah. 


Ini hasil menggunakan L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation G1 / Gold Ivory. 


Aku sangat menyukai L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation ini karena mudah di blend, hasilnya flawless, coverage-nya medium-to-buildable, menutup pori-pori dengan sempurna tanpa menyumbat. 

Hal yang paling aku suka adalah warnanya, aku tidak pernah menggunakan foundation di bagian leher DAANNNNNNNN L’Oreal Paris True Match Liquid Foundation ini warnanya menyatu dengan leher aku! Seneng banget :D

Hasilnya satin finish, tahan lama seharian dan tidak cakey! Buat kamu yang memiliki kulit kombinasi - berminyak, lebih baik di set menggunakan powder setelahnya. Harganya juga terjangkau untuk ukuran full-size.

Untuk kamu yang masih bingung menentukan warna-nya, bisa check foto referensi di bawah ini:


Oh ya, Jangan lupa buat ikutan #MyTrueMatchID competition!

For More Info:
@getthelookid (Instagram)


Post Signature