Image Slider

Pembersih Wajah Untuk Kulit Berminyak dan Berjerawat - Cetaphil Review

| On
Januari 29, 2018
Punya kulit wajah berjerawat dan berminyak ditambah SENSITIF itu sangat menyebalkan buat aku yang menyukai makeup dan memiliki banyak kegiatan. 

Sering cobain ini-itu bikin kulit wajah sering mengalami breakout dan iritasi. Pemilihan skincare juga sangat penting buat kulitku, jenis kulit aku itu berminyak, jerawatan, tapi juga dehidrasi (?)

Jadi kalo pake makeup hasilnya ga bagus banget karena pecah-pecah dan berminyak di beberapa daerah. 

Awal Januari ini aku cobain pake Cetaphil yang banyak direkomen dan difavoritkan banyak orang.   Bahkan di rekomendasikan oleh para Dermatologist dan merupakan brand no 1 untuk kategori skincare di Singapore.

Katanya bisa menyeimbangkan kadar minyak pada wajah, membuat kulit sehat dan cocok untuk kulit sensitif. Let's try and prove this!


Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini aku beli di Guardian, tersedia juga di Watsons & Century. 

Untuk pertama kali coba, jadi pake yang size 125ml dulu.

Cetaphil Gentle Skin Cleanser :

1. Fragrance, Soap & Lanolin Free
2. Cocok untuk kulit bayi
3. Non-comedogenic (Tidak menyumbat pori-pori)
4. Membersihkan makeup yang ringan
5. Menyeimbangkan pH kulit
6. Menjaga kelembaban kulit
7. Dapat digunakan di wajah dan tubuh
8. Tidak perih di mata
9. HALAL


Kemasannya terbuat dari plastik tapi tidak ringkih, desainnya simple dengan dominan warna putih & biru. 

Di bagian belakangnya ada label intruksi pemakaian dalam Bahasa Indonesia yang memudahkan aku untuk menggunakan produk ini. 


Bentuknya Flip gitu tutupnya, tenang aja! Flip-nya rapat sekali, jadi kecil kemungkinan untuk tumpah saat dibawa travelling. 

Mungkin lebih amannya, di isolasi aja supaya produk tetap aman kalo masuk koper. :) #antisipasi


Tekstur dari Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini lembut dan cair, tidak terlalu pekat, warnanya putih.


Jika dibusakan, tidak akan berbusa karena Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini "bebas sabun". 

Biasanya  kandungan "sabun" dalam pembersih wajah yang membuat kulit kering. 


CARA PAKAI:

1. (Dengan Air) Aplikasikan pada wajah, usap perlahan dan bilas hingga bersih.
2. (Tanpa Air) Aplikasikan pada wajah, usap perlahan dan angkat menggunakan kapas wajah.

Kalo aku sendiri lebih suka menggunakan air, meskipun menggunakan kapas juga tidak berbeda hehe

Setelah cuci muka, kulit menjadi lembut, tidak ada kesan tertarik dan tidak membuat kulit kering.


Setelah menggunakan Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini kulitku tidak dehidrasi lagi! Kulitku jadi lembut dan kenyal, kadar minyak pada wajah menjadi seimbang dan bekas jerawat juga berkurang.

Emang bener deh kalo produk ini bagus banget makanya sampe banyak banget orang yang nge-rekomen aku untuk cobain produk ini. Nyesel sih, kenapa ga pake ini daridulu :(

Sekarang aku rekomendasikan Cetaphil Gentle Skin Cleanser ini ke kalian yang punya kulit berminyak+berjerawat+dehidrasi+sensitif seperti aku! It helps to make your skin healthy!

_

Informasi lebih lanjut:

Perawatan Tubuh Enchanteur - Favorit 2018

| On
Januari 12, 2018
Happy new year 2018 everyone! Beberapa minggu yang lalu aku mendapatkan paket dengan kotak yang sangat-sangat besar dari Enchanteur! 

Waktu dibuka kotaknya, WANGI BANGET! dan isinya adalah produk-produk Enchanteur.

Buat yang belum tau, Enchanteur ini adalah Brand Internasional yang produknya udah tersedia di Malaysia, Singapore, Vietnam, Hongkong dan Negara Timur Tengah.


Setelah aku coba dua minggu ini, aku akan mengulas produk Enchanteur yang mana yang jadi favorit aku!


Sebelumnya aku akan menjelaskan bahwa Enchanteur ini memiliki 3 varian yaitu:

1. Romantic -- Bulgarian Rose & White Jasmine
2. Charming -- Soft Cedarwood, Rose, Muguet
3. Alluring -- Rose, Iris & Vanilla

Dari varian "Enchanteur - Romantic" aku mendapatkan kesempatan untuk mencoba deodorant, cologne, body lotion dan eau de toilette-nya.


Dari varian "Enchanteur - Charming" aku mendapatkan shower gel, perfumed talc dan body lotion.


Sedangkan dari varian "Enchanteur - Alluring" ini aku mendapatkan body lotion dan body mist-nya.


Produk favorit aku dari Enchanteur ini adalah Body Lotion-nya! Ketiganya diperkaya dengan Aloe Vera dan Olive Butter yang membantu melembabkan kulit tanpa meninggalkan kesan lengket. 

Teksturnya pas, tidak terlalu kental ataupun terlalu cair. Mudah meresap dalam hitungan detik. 

Wanginya benar-benar tahan lama dan bikin kulit halus!


Ketiganya memiliki aroma yang menenangkan dan elegan, 

Pacar aku juga pernah bilang wangi banget dan baru aku sadar hari itu aku menggunakan Body Lotion - Enchanteur yang Alluring. 

Enchanteur Alluring ini memiliki aroma yang menggoda memang hahaha



By the way, setiap variannya memiliki koleksi lengkap mulai dari deodorant - eau de cologne (kecuali eau de toilette memiliki 6 varian), 

di postingan kali ini memang kurang lengkap produknya :)

Tapi kalian bisa melihat koleksi lengkap produknya di:


Produk Enchanteur bisa dibeli di:
Giant, Transmart, Carrefour

_

Untuk informasi lebih lanjut:
Instagram @enchanteurid
Twitter @enchanteurID
Facebook: Enchanteur








Post Signature